Bhabinkamtibmas Reok Bertindak Sebagai Irup di Sekolah MAN 1 Manggarai, Sampaikan Himbauan Kamtibmas

Bhabinkamtibmas Reok Bertindak Sebagai Irup di Sekolah MAN 1 Manggarai, Sampaikan Himbauan Kamtibmas

Tribratanewsmanggarai.com-

Reok, Senin 3 November 2025 – Dalam rangka menjalin kemitraan antara Polri dan lembaga pendidikan, Kapospol Reok Barat Aiptu Sidik bersama Kanit Binmas Aiptu Amirudin dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Reo Aipda Ruslin melaksanakan kegiatan apel bersama di MAN 1 Manggarai (MTSN Reok), Kelurahan Mata Air, Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai.

Pada kesempatan tersebut, Aiptu Sidik bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) mewakili Kapolsek Reo. Dalam amanatnya, ia menyampaikan pesan dan himbauan kamtibmas kepada para guru serta siswa-siswi MAN 1 Manggarai. Materi yang dibawakan menitikberatkan pada pentingnya disiplin, pencegahan tindakan bullying, dan bahaya kenakalan remaja yang dapat merusak masa depan generasi muda.

Selain itu, Aiptu Sidik juga menegaskan peran penting pelajar sebagai pelopor keamanan dan ketertiban di lingkungan sekolah. “Kami berharap adik-adik semua dapat menjaga pergaulan, menghargai teman, dan menjauhi segala bentuk kekerasan maupun pelanggaran hukum,” pesannya.

Kegiatan apel berlangsung dengan tertib dan penuh antusiasme. Kepala Sekolah MAN 1 Manggarai menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pihak Polsek Reo atas kepedulian dan dukungan dalam pembinaan karakter siswa. Menurutnya, kegiatan seperti ini sangat bermanfaat dalam memperkuat hubungan kemitraan antara kepolisian dan sekolah, serta menciptakan suasana belajar yang aman dan kondusif.

Dengan terlaksananya kegiatan tersebut, situasi kamtibmas di lingkungan sekolah tetap terjaga dengan baik dan hubungan sinergis antara Polri dan dunia pendidikan semakin solid.(MF)