Cegah Potensi Gangguan, Bhabinkamtibmas Langke Rembong Lakukan Pengamanan Pesta Pernikahan di Gedung Asumpta Katedral Baru Ruteng

Cegah Potensi Gangguan, Bhabinkamtibmas Langke Rembong Lakukan Pengamanan Pesta Pernikahan di Gedung Asumpta Katedral Baru Ruteng

tribratanewsmanggarai.com-

 

Manggarai – Dalam rangka mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas pada setiap kegiatan masyarakat, Bhabinkamtibmas Kecamatan Langke Rembong Aipda Damasus Saverinus Sunding bersama Aipda Anselmus K. Nongko melaksanakan kegiatan pengamanan pada acara pesta pernikahan yang berlangsung di Gedung Asumpta Katedral Baru Ruteng, Rabu (5/11/2025) pukul 20.00 WITA.

Pengamanan dilakukan untuk memastikan seluruh rangkaian acara berjalan aman, tertib, dan lancar. Selain melakukan monitoring situasi, petugas Bhabinkamtibmas juga memberikan imbauan kamtibmas kepada panitia serta tamu undangan yang hadir.

Dalam imbauannya, petugas mengingatkan agar masyarakat tidak mengonsumsi minuman beralkohol, karena dapat memicu keributan atau gangguan keamanan selama acara. Petugas juga mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama menjaga keamanan, ketertiban, serta kenyamanan demi kelancaran acara hingga selesai.

Pihak panitia dan para tamu undangan menyampaikan apresiasi atas kehadiran Bhabinkamtibmas yang selalu hadir memberikan rasa aman serta mendukung kelancaran setiap kegiatan masyarakat di wilayah Kecamatan Langke Rembong.

Dengan kehadiran Bhabinkamtibmas, situasi kamtibmas selama kegiatan berlangsung terpantau aman dan kondusif.(SN)