SatPolairud Polres Manggarai Laksanakan Patroli di Pelabuhan Reo-Kedindi

SatPolairud Polres Manggarai Laksanakan Patroli di Pelabuhan Reo-Kedindi

Tribratanewsmanggarai.com -

Reo, Senin, 07 Juli 2025 – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah perairan, Personel Satuan Polisi Perairan dan Udara (Satpolairud) Polres Manggarai bersama personel KP3 Laut Kedindi melaksanakan kegiatan patroli dan pengamanan di Pelabuhan Reo-Kedindi.

Kegiatan pengamanan dilaksanakan pada pukul 08.00 wita, bertepatan dengan kedatangan Kapal KM. Sabuk Nusantara 49 yang datang dari Pelabuhan Makassar dengan tujuan akhir Pelabuhan Bima. Kapal tersebut menurunkan sebanyak 15 orang penumpang di Pelabuhan Reo-Kedindi serta melanjutkan perjalanan dengan membawa 14 orang penumpang lanjutan.

Pengamanan dilakukan secara terpadu guna memastikan proses bongkar muat penumpang berjalan tertib, serta mencegah adanya gangguan kamtibmas maupun potensi pelanggaran hukum lainnya di wilayah pelabuhan.

Dijadwalkan, KM. Sabuk Nusantara 49 akan bertolak kembali ke Pelabuhan Makassar pada pukul 09.00 wita. Hingga laporan ini disusun, situasi di kawasan Pelabuhan Reo-Kedindi dilaporkan aman dan terkendali, serta tidak ditemukan adanya kejadian menonjol.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Polres Manggarai melalui Satpolairud dalam memberikan rasa aman bagi masyarakat pesisir dan pengguna jasa transportasi laut.(KS)