Langkah Cepat Polsek Cibal Evakuasi Pohon Tumbang, Arus Lalu Lintas Ruteng–Reo Kembali Lancar

Langkah Cepat Polsek Cibal Evakuasi Pohon Tumbang, Arus Lalu Lintas Ruteng–Reo Kembali Lancar
Langkah Cepat Polsek Cibal Evakuasi Pohon Tumbang, Arus Lalu Lintas Ruteng–Reo Kembali Lancar

tribratanewsmanggarai.com-

 

Manggarai – Kepolisian Sektor (Polsek) Cibal bergerak cepat mengevakuasi pohon tumbang yang menutup akses jalan utama Ruteng–Reo, sehingga arus lalu lintas yang sempat macet total kembali lancar. Peristiwa tersebut terjadi pada Selasa, 13 Januari 2026, sekitar pukul 13.30 WITA, di Kampung Wakal, Desa Kentol, Kecamatan Cibal, Kabupaten Manggarai.

Pohon berukuran besar tumbang melintang di badan jalan akibat kondisi cuaca, sehingga tidak dapat dilalui oleh kendaraan roda dua maupun roda empat ke atas. Akibat kejadian tersebut, arus lalu lintas dari arah Ruteng menuju Reo dan sebaliknya mengalami kemacetan total.

Mendapatkan laporan dari masyarakat, pada pukul 15.00 WITA, personel Polsek Cibal bersama anggota Bhabinkamtibmas yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Cibal IPTU Paksedis P. Sogen segera menuju lokasi kejadian untuk melakukan evakuasi. Proses pembersihan pohon tumbang dilakukan dengan dibantu oleh masyarakat setempat.

Dalam kegiatan tersebut, Kepala Desa Kentol, Silvester Amir, turut hadir di lokasi guna memberikan dukungan dan bantuan dalam proses evakuasi, sehingga kegiatan dapat berjalan dengan aman dan lancar.

Berkat kerja sama dan langkah cepat aparat kepolisian, pemerintah desa, serta masyarakat, pada pukul 16.00 WITA pohon tumbang berhasil dievakuasi sepenuhnya. Akses jalan Ruteng–Reo kembali dapat dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat ke atas, dan situasi arus lalu lintas kembali normal.

Masyarakat setempat menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Kapolsek Cibal beserta seluruh personel Polsek Cibal, pemerintah Kecamatan Cibal, serta masyarakat yang terlibat atas langkah cepat dan kepedulian dalam menangani kejadian tersebut. Berkat kesigapan aparat dan unsur terkait, gangguan lalu lintas yang sempat terputus total dapat segera diatasi dalam waktu singkat.

Polsek Cibal mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi pohon tumbang dan gangguan lalu lintas lainnya, khususnya di tengah kondisi cuaca yang tidak menentu, serta segera melaporkan kepada pihak kepolisian apabila terjadi kejadian serupa guna penanganan cepat.(SN)